SPEKTAKULER! KOLABORASI KESENIAN MENEMBUS BATAS EKSTRIM PECAHKAN REKOR ORI DAN DUNIA
smartizen.or.id – Kota Bandung, ORI (Original Rekor Indonesia) kembali catat rekor kolaborasi seniman yang spektakuler. Bertempat di komplek Puteraco Gading Regency Jl. Soekarno Hatta, Kota Bandung. Original Rekor Indonesia mencatatkan berbagai rekor dunia dan Indonesia dalam sebuah kolaborasi budaya dengan tema menembus batas.
“Alhamdulillah setelah kita bikin konsep jauh-jauh hari, aku dengan rekan dengan regu ini rencana mau buat pertama konsepnya tanpa batas ya, dunia tanpa batas rencana akan membuat seperti biasa mungkin di liat keseimbangan tapi di planet.” Ujar Kent Tattoo selaku Talent rekor.
“Dengan mengadakan acara kolaborasi rekor penembus batas yang mana mengkolaborasikan banyak komunitas kurang lebih sekitar 68 komunitas berbaur menjadi satu. Itu dari ada dari wilayah Trenggalek sengaja datang, dari Jawa Timur, terus dari Cirebon, dari Bali, dari Jakarta, semua berkumpul disini jadi satu.” Ujar Agung Elvianto selaku Presiden Original Rekor Indonesia.
Terlihat sejumlah seniman dari berbagai daerah di Indonesia melakukan atraksi dan kebolehan nya. Bahkan tak hanya menampilkan kesenian dan budaya nya saja, para seniman dan kreator rekor ini menghadirkan berbagai makanan dengan beragam hasil bumi yang berhasil mencuri perhatian.
“Saya karena disini sebagai duta binaraga seni dan budaya jadi ada hubungan nya dengan acara ini. Jadi dengan saya membawa crew, temen-temen saya dari persatuan komunitas Mojang Otot Jabar.” Ujar Anoy Rozz selaku duta ORI/Binaragawati Indonesia.
Puncak acara yakni pemecahan rekor dunia di Indonesia dalam waktu 10 menit, yang menampilkan 500 orang seniman yang terdiri dari 150 komunitas. Tak hanya kesenian dari Jawa Barat saja beberapa kesenian seperti dari Cirebon, Trenggalek Jawa Tengah, Bali dan Jakarta dengan khas Betawi nya berhasil memukau penonton yang hadir.
“Untuk itu tadi ada pembuatan rekor dunia Indonesia menembus batas, mengkolaborasikan 68 seni budaya yang ada di Indonesia baik dari liong, dari komunitas debus, terus ada juga dari barongsai yang dari Cirebon dan sebagainya.” Ujar Agung Elvianto selaku Presiden Original Rekor Indonesia.
“Saya di undang untuk meramaikan acara ini, acaranya juga luar biasa dimana dalam waktu yang bersamaan ada penampilan hampir 100 kegiatan secara bersamaan.” Ujar Brigjen Pol. Dr. Victor Pudjiadi, SpB, FICS, DFM selaku duta ORI, Peraih rekor ORI.
“Bekal seni budaya menjadi benteng menuju Indonesia yang berkesatuan sehingga kesenian,yang beraneka ragam di Indonesia ini perlu di lestarikan sehingga menuju Indonesia yang berkepribadian di bidang budaya seperti itu.” Ujar Basuki Widodo, S.SI, S.Pd. selaku duta ORI, Kl Dalang Wayang Kulit Trenggalek.
Pemecahan ORI yang berlangsung Sabtu, 10 Maret 2018 ini merupakan kategori kolosal dan unik. Berbagai keunikan yang di hadirkan antaranya perpaduan kesenian rajawali dari tatar sunda dan kesenian barongsai dari negara Cina. Bahkan tak hanya itu saja penampilan tepak kendang tarian tradisional, sulap, atraksi ular, debus dan perfrom dari Mojang otot sunda menjadi keunikan yang tak di lewatkan oleh para pengunjung.
Tonton via vidio.com
Tonton via youtube